Persiapan Pelayanan KB Serentak, Wadansat Brimob Polda Banten Pimpin Rapat Dengan BKKBN 

    Persiapan Pelayanan KB Serentak, Wadansat Brimob Polda Banten Pimpin Rapat Dengan BKKBN 

    Serang – Jajaran Satbrimob Polda Banten bersama Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Banten menggelar rapat persiapan pelayanan KB serentak dalam rangka memperingati Hari Perempuan Sedunia dan percepatan penurunan stunting di Provinsi Banten di Kantor Satrimob Polda Banten, Senin (6/3).

    Hadir dalam kegiatan ini Wadansat Brimob Polda Banten AKBP Hadi Saepul Rahman, perwakilan BKKBN Provinsi Banten Bapak Yuda Ganda Putra dan perwakilan Pemerintah Daerah Ibu Ucu beserta 20 peserta.

    Dalam sambutannya Hadi menyambut baik program dari BKKBN ini. “Pada prinsipnya kami mendukung dan menyambut baik program-program pemerintah, ” kata Hadi.

    Dirinya menambahkan Satbrimob Polda Banten akan selalu bersedia jika dibutuhkan dalam program tersebut. “Kami dengan senang hati akan memberikan bantuan apabila sekiranya membutuhkan personel kami dalam program ini, ” tambahnya.

    Sementara itu Yuda Ganda Putra mengatakan program ini juga dalam rangka memperingati Hari Perempuan Sedunia dan percepatan penurunan stunting di Provinsi Banten. “Untuk memperingati hari tersebut maka kami BKKBN Provinsi Banten menggelar program gerakan bersama Brimob dan Bidan melayani KB Implant yang mana kita melaksanakan rapat membahas hal tersebut pada hari ini, ” tutupnya.

    brimob banten
    Ayu Amalia

    Ayu Amalia

    Artikel Sebelumnya

    Wadansat Brimob Banten Pimpin Apel Pemberangkatan...

    Artikel Berikutnya

    Hadapi Gangguan Separatis, Satbrimob Polda...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Polsek Pondok Gede Hadir di Peringatan Maulid Nabi, Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada 2024 di Pondok Gede
    Polsek Pondok Gede Hadir di Peringatan Maulid Nabi, Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada 2024 di Pondok Gede
    Bhabinkamtibmas Bakti Jaya Pantau Bazar Murah untuk Masyarakat

    Ikuti Kami